30 Apr 2009

Menungso “menus-menus panggunane duso”


Maka ketahuilah, bahwa Sesungguhnya tidak ada Ilah (sesembahan, Tuhan) selain Allah dan mohonlah ampunan bagi dosamu dan bagi (dosa) orang-orang mukmin, laki-laki dan perempuan.(Muhammad ; 19)
Secara dzahir dari ayat diatas terkandung perintah atas kita untuk selalu memohon ampunan atas dosa-dosa kita yang telah diperbuat maupun ampunan untuk orang-orang mukmin baik laki-laki maupun perempuan, karena setiap manusia tidak lepas dan luput dari kesalahan maupun dosa, baik dosa besar maupun dosa kecil, baik yang di sengaja maupun yang tidak disengaja, dan apakah dosa yang disengaja itu? Yakni seperti berbuat zina, minum khamr, judi, mencuri dan lain sebagainya, dan apa pula dosa yang tidak disengaja itu? Yaitu seperti menggunjing orang, seolah-olah perbuatan ini tidak ada dosanya sehingga dengan mudah kita melakukannya, dan juga melihat yang bukan muhrim, seringkali dengan tidak sengaja kita dapati tetapi setelah itu pandangan kita selalu mengawasinya.
 
Sebaik-baik manusia yang berbuat dosa adalah orang yang bertaubat dan memohon ampun kepada Allah ta’ala, dan apabila mausia yang berdosa itu bertaubat maka taubatnya itu tidaklah sia-sia, Allah ta’ala akan tetap memberikan ampunan-Nya kepada setiap hamba-Nya yang bertaubat.
“dan Barangsiapa yang mengerjakan kejahatan dan Menganiaya dirinya, kemudian ia mohon ampun kepada Allah, niscaya ia mendapati Allah Maha Pengampun lagi Maha Penyayang.(QS. An-Nisa ;110)


Dan apabila dosa-dosa yang telah kita perbuat dari bangun tidur sampai tidur lagi kita hitung, maka sudah berapa banyakah dosa yang telah di perbuat, dari menggunjing orang, iri, dengki, hasud, ingkar nikmat, sombong, riya, tama’, menyakiti perasaan orang lain, melihat yang bukan muhrim, zina dan lain sebagainya. Sudah berapa banyakah dosa yang telah kita perbuat hari ini? Dan berapa kebaikan yang kita perbuat hari ini? Marilah kita bermuhasabah untuk mengoreksi diri agar selalu dijalan yang lurus, jalan yang diridloi dan jalan orang-orang yang shaleh. Dan apabila kita sudah terlanjur berbuat dosa cepat-cepatlah mengingat Allah ta’ala dan memohon ampun kepada-Nya, karena siapa lagi yang dapat memberi ampunan kecuali Allah ta’ala.

Manusia dalam bahasa jawa berasal dari kata menungso yang bermakna menus-menus panggunane duso, atau tempatnya dosa”. Dan memang dalam kenyataannya pun demikian, tidaklah sedikit orang yang berbuat dosa, oleh karena itu jalan satu-satunya untuk menghapus dosa adalah beristighfar kepada Allah subhanahu wa ta’ala. Nabi Muhammad SAW. saja seorang hamba pilihan dan utusan yang di karuniai sifat ma’shum( terjaga dari dosa) tetap beristighfar kepada Allah ta’ala setiap harinya. Seperti dalam hadist yang diriwayatkan oleh imam Bukhari;
Dari Abi Hurairah R.a berkata: saya telah mendengar Rasulullah SAW bersabda: “Demi Alloh, sesungguhnya aku memohon ampunan kepada Alloh dan bertaubat kepada-Nya dalam sehari tidak kurang dari tujuh puluh kali” (HR. Bukhari)

Dan di sebutkan pula dalam hadist lain yang diriwatkan oleh imam Muslim bahwa nabi Muhammad beristighfar tidak kurang dari seratus kali setip hari.
Lalu bagaimanakah dengan kita yang tak pernah luput dari dosa dan salah sudahkah kita beristighfar kepada-Nya hari ini?
Maka bertasbihlah dengan memuji Tuhanmu dan mohonlah ampun kepada-Nya. Sesungguhnya Dia adalah Maha Penerima taubat.(QS. An-Nashr ; 3)
Dan seperti dalam ayat di atas bahwa Allah ta’ala senantiasa membukakan pintu taubatnya untuk hamba-Nya yang beriman, tapi bagaimaanakah dengan kita yang sudah diberi jalan, dibukakan pintu dan diberi kesemptan untuk bertaubat sampai waktu ini, Sudahkah kita memanfaatkan kesempatan itu sebelum semuanya terlambat, sebelum jalan taubat itu menjadi sukar dan sebelum pintu taubat itu tertutup.
Dari Ibn Abbas R.a berkata: Rasulullah SAW bersabda: “barang siapa biasa beristighfarmaka Allah akan menjadikan baginya setia kesukaran itu jalan keluar dan di jauhkan kegelisahan dan Allah akan memberi rizki dari apa yang tidak disangka”(HR. Abu Daud).

0 komentar:

Posting Komentar

terima kasih sudah meninggalkan tilasan disini.

 
Design by Wordpress Theme | Bloggerized by Free Blogger Templates | coupon codes